Biasakan 4 Amalan Ini, Surga untuk Anda!

0
sumber gambar: mimbarhadits.wordpress.com

Surga memang misteri. Kita tidak bisa mengklaim apakah seseorang dimasukkan ke dalamnya atau ditolak darinya, kecuali bagi orang-orang yang disebutkan oleh Allah Ta’ala di dalam al-Qur’an al-Karim dan Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam dalam haditsnya yang agung.

Akan tetapi, dari ayat-ayat al-Qur’an dan sabda Nabi yang mulia, ada amalan-amalan yang secara tekstual disebutkan bisa dijadikan sebagai mahar untuk membeli surga. Meski pada akhirnya rahmat Allah Ta’ala-lah yang menjadi penentu, amalan-amalan ini adalah katarsis agar Dia berkenan mencurahkan rahmat-Nya kepada kita.

Disebutkan dalam al-Qur’an, Allah Ta’ala merekomendasikan 4 amalan ini. Jika dikerjakan dengan istiqamah hingga akhir hayat, insya Allah Anda berhak mendapatkan warisan surga.

Dan bersegeralah kamu kepada ampunan dari Tuhanmu dan kepada surga yang luasnya seluas langit dan bumi yang disediakan untuk orang-orang yang bertakwa. (Qs. Ali ‘Imran [3]: 133)

Infaq

(Yaitu) orang-orang yang menafkahkan (hartanya), baik di waktu lapang maupun sempit. (Qs. Ali ‘Imran [3]: 134)

Berinfaq di jalan Allah Ta’ala ketika diri dalam keadaan bergelimang harta jauh lebih mudah dikerjakan di banding saat tengah diuji dengan kekurangan materi. Dalam kondisi kaya, ada begitu banyak lokasi pengeluaran yang bisa dilakukan, termasuk infaq.

Akan tetapi, saat pemasukan berkurang dan kebutuhan pokok semakin mendesak-desak, kecenderungan manusia akan mengurangi penggunaan uang untuk infaq di jalan Allah Ta’ala. Di sinilah terletak ujian yang sesungguhnya. Adakah kita masih mendahulukan Allah Ta’ala atas kebutuhan pribadi, atau sebaliknya.

Maka termasuk dalam kiat untuk melakukan amalan ini, senantiasalah mengingat Allah Ta’ala saat dalam kesenangan, maka Dia akan mengingat Anda ketika berada dalam jurang kesukaran.

Menahan Amarah

Dan orang-orang yang menahan amarahnya. (Qs. Ali ‘Imran [3]: 134)

Menahan amarah menjadi satu di antara banyak ciri kekuatan sejati seorang hamba. Jika seseorang menahan amarah karena Allah Ta’ala, padahal dia memiliki kekuatan untuk melampiaskannya, ada janji agung berupa memilih bidadari di surga. Dalam riwayat lain disebutkan, “Jangan marah! Bagimu surga.”

Menahan amarah ini sukar. Ianya hanya bisa dilakukan jika seseorang benar-benar merasa takut kepada Allah Ta’ala. Perasaan takut ini akan mencegah diri seorang hamba dari marah, sebab saat marah, peluang untuk bertindak zalim kepada orang lain semakin besar.

Bersambung ke 4 Amalan yang Mengantarkan ke Surga

Artikel sebelumnyaMasih Malas Ibadah? Lihatlah Capaian 4 Orang Hebat Ini
Artikel berikutnyaBiasakan 4 Amalan Ini, Surga untuk Anda! (Bagian 2)